
Upaya adanya Personel TMMD ke-110 yang membantu dirinya membuat Arifin warga Desa Jatimulyo, Kecamatan Tambakrejo, Bojonegoro, merasa sangat senang dengan adanya anggota satgas TMMD langsung turun kelapangan membantu petani.
“Terima kasih sudah dibantu pak tentara yang juga memberikan himbauan dan sosialisasi cara perawatan tanaman padi,” kata Arifin, Sabtu (27/02/2021).
Sementara itu menurut Koptu Benny bahwa perawatan terhadap tanaman padi sangat penting agar nanti Saat panen dapat memberikan hasil yang sangat khusus dan meningkat.
Pendampingan oleh Satgas TMMD ke-110 ini akan terus dilakukan guna membantu para petani untuk upaya peningkatan pangan tercukupi di wilayah Bojonegoro. (Pendim 0813)