Komposisi Tropicana Slim Santan yang Bagus untuk Kesehatan

blibli.com

Sentralnews.com – Bagi kamu yang mempunyai riwayat penyakit diabetes ataupun kolesterol memang perlu menjaga asupan makanan yang masuk ke dalam tubuh. Apabila ingin memasak dengan menu hidangan menggunakan santan sebaiknya perlu diperhatikan, dalam hal ini kamu bisa memasak dengan Tropicana Slim Santan yang lebih menyehatkan.

Produk santan ini mampu memenuhi nutrisi penting dan asupan rendah gula dan kalori sehingga aman dikonsumsi oleh penderita diabetes. Selain memang cocok, produk santan ini juga tinggi serat yang sangat bagus untuk mendukung program diet karena terbilang rendah kalori.

1.                  Komposisi Tropicana Slim Santan

Produk santan dari Tropicana Slim ini mengandung banyak vitamin dan juga suplemen yang bagus bagi kesehatan tubuh. Santan ini sebagai bahan makanan yang rendah kalori sehingga sehat untuk tubuh dan pastinya aman untuk dikonsumsi oleh penderita diabetes.

Bahan santan yang digunakan adalah serbuk kelapa, maltodekstrin, pengental nabati, susu bubuk skim, perisa sintetik dan garam NaCl. Kombinasi semua bahan yang digunakan membuatnya aman untuk tambahan masakan agar lebih enak.

2.                  Cara Penyimpanan Tropicana Slim

Produk santan ini dalam satu kotak terdiri atas 5 sachet dengan beratnya sekitar 200 gram. Supaya santan bisa digunakan untuk memasak berikutnya maka harus disimpan dengan benar mengingat banyak kandungan baik di dalamnya.

Cara melakukan penyimpanan dengan meletakkan di tempat dengan suhu di bawah 30 derajat celcius dan kering. Jangan sampai menempatkan santan langsung pada paparan sinar matahari agar kemasan tidak mudah rusak dan kandungan di dalamnya tetap terjaga.

3.                  Alasan Pemilihan Santan Tropicana Slim

Sebagai penderita diabetes memang harus peduli dengan tingkat kesehatan pada tubuh agar tidak mudah down. Kandungan baik di dalam santan ini telah dibuat secara khusus aman digunakan oleh semua orang.

Dengan demikian bagi kamu yang peduli pada kesehatan anggota keluarga maka bisa menggunakan santan Tropicana Slim. Sebab kalori di dalamnya terbilang lebih rendah dan aman dibandingkan dengan santan murni atau kemasan yang lainnya.

4.                  Manfaat Santan

Tropicana Slim Santan mempunyai banyak manfaat dalam menyempurnakan rasa yang dihasilkan oleh masakan tanpa harus takut terdapat lemak jenuh di dalamnya. Hal ini memang berbeda dengan santan murni karena Tropicana Slim telah memformulasikan sehingga kandungan dari lemak jenuh bisa terbilang lebih rendah namun seratnya cukup tinggi.

Dengan menggunakan santan yang aman dikonsumsi maka bisa memasak sesuai selera tanpa khawatir terhadap masalah kesehatan. Selain itu kecil kemungkinan timbul risiko penyakit yang disebabkan oleh kandungan lemak jenuh cukup tinggi.

5.                  Cara Konsumsi dan Dosisnya

Santan dari Tropicana Slim bisa digunakan oleh semua orang. Berikut inilah takaran yang tepat untuk mengkonsumsi santan Tropicana Slim:

  • 1 sachet Tropicana Slim isinya 4 sendok teh santan
  • Larutkan 1 sampai 4 sendok teh santan ke dalam 15 ml air untuk mendapatkan santan kental
  • Larutkan 1 sampai 4 sendok teh santan ke dalam 60 ml air untuk mendapatkan santan yang lebih cair
  • Namun juga bisa menggunakan santan sesuai dengan selera saat masak.

6.                  Efek Samping

Sampai sekarang ini belum pernah tercatat adanya efek samping dari santan Tropicana Slim. Jika memang saat penggunaan merasakan efek samping maka silahkan dihentikan dan lakukan pemeriksaan ke dokter.

7.                  Harga Santan

Penawaran harga untuk kemasan santan 5 sachet dibanderol kisaran pada angka Rp 32.000 Harga ini terbilang sangat murah mengingat banyaknya kandungan yang baik untuk kesehatan.

Demikianlah beberapa uraian penjabaran mengenai produk Tropicana Slim Santan. Meskipun menawarkan harga yang murah namun kualitasnya tidak murahan.