Pantau Posko, Kadis Satpol PP Damkar Berikan Pemahaman Kepada Masyarakat
Bengkulu Selatan sentralnews.com_
Kodim 0408 Gamas Bengkulu Selatan Kaur melaksanakan kegiatan selama lima hari berbagi kepada masyarakat Bengkulu Selatan dan Kaur.
Kegiatan lima hari berbagi kepada masyarakat dipimpin langsung oleh Dandim 0408 Gamas Bengkulu Selatan Kaur Letkol.Inf.Yudha Nugraha.
Selama lima hari berbagi Kodim 0408 Gamas memberikan bantuan sembakau bahan pokok makanan kepada masyarakat yang tidak mampu di pelosok-pelosok Desa di wilayah Teritorial Komando Domestik 0408 Gamas yaitu di Bengkulu Selatan Dan Kaur.
Ketika di konfirmasi di sela-sela pembagian sembakau kepada warga,Dandim 0408 Gamas Bengkulu Selatan Kaur Letkol.Inf.Yudha Nugraha mengatakan,Kodim 0408 Gamas memberikan bantuan sembakau kepada masyarakat yang tidak mampu di pelosok-pelosok Desa di wilayah Teritorial Komando Domestik 0408 Gamas sebagai wujud kepedulian mereka terhadap masyarakat tidak mampu yang terdampak akibat pandemi virus corona covid-19,”Kita memberikan bantuan sembakau kepada masyarakat tidak mampu yang terdampak akibat pandemi virus corona covid-19 ,”ujar Dandim.
Disamping memberikan bantuan sembakau kepada warga,Dandim 0408 Gamas Bengkulu Selatan Kaur Letkol.Inf.Yudha Nugraha tidak lupa memberikan motivasi dan berpesan kepada warga untuk tidak panik dan mentaati apa yang sudah di anjurkan oleh pemerintah di antaranya selalu mencuci tangan dengan sabun/disenfektan,menggunakan masker,menghindari kerumunan serta menerapkan sosial distancing di lingkungan sebagai upaya pencegahan mewabahnya virus corona covid-19 di Kabupaten Bengkulu Selatan dan Kaur.
Dandim juga mengajak Masyarakat hendaknya selalu menerapkan pola hidup bersih di lingkungan serta selalu menjaga kesehatan sebagai upaya pencegahan mewabahnya virus corona covid-19 di Kabupaten Bengkulu Selatan dan Kaur.”Mari kita terapkan pola hidup bersih dan sehat,agar kita terhindar dari virus corona,”ajak Dandim.(TH)