Bengkulu, Sentralnews.com- Masih dalam rangkaian menyambut Hari Ulang Tahun (HUT) ke 2 pada tanggal 22/09/2020 nanti, Forum Pemberdayaan Perempuan Indonesia (FPPI) Provinsi Bengkulu gandeng Mapolda Bengkulu adakan penyuluhan tentang bahaya narkoba kepada kelompok majelis ta’lim Baiturrahim Simpang Lima (Wanita Islam), Mt Alkhair Skip (Forum Mubalig).16/09/2020
Pemateri di isi oleh Paur Binkommas Dit Binmas Polda Bengkulu Iptu Julita.
Ketua FPPI Provinsi Bengkulu Ny Elly Dahniarti mengatakan tujuan dalam sosialisasi ini bagaimana kaum ibu-ibu dirumah yang bersentuhan langsung kepada anak-anak, mampu mengedukasi dan mendeteksi dan mencegah sejak dini ciri-ciri pengguna narkoba dan yang baru mengenal narkoba terkhusus anak-anak.
“Tujuannya agar ibu-ibu sebagai orang tua paham apa akibat bagi anak-anak yang kecanduan narkoba dan mengetahui apa ciri-ciri atau tanda-tanda anak yang sudah pemakai narkoba. Perempuan- perempuan merupakan ujung tombak menjauhkan anak dari narkoba, baik di keluarga maupun dimasyarakat,”
Terkait memilih majelis ta’lim, Elly Dahniarti mengatakan ada perubahan tempat penyuluhan yang direncanakan warga binaan di lapas menjadi majelis ta’lim disebapkan ada pegawai lapas yang terkena covid-19 hingga harus bergeser.
“Tadinya mau diadakan di lapas perempuan tetapi dialihkan ke masjid Baiturrahim simpang lima, sehubungan adanganya pegawai lapas yang positif terkena covid-19,” Tutupnya.