Bengkulu, Sentralnews.com – Reses di 5 titik Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Provinsi Bengkulu Partai Demokrat Daerah Pilihan (Dapil) 06 Wilayah Bengkulu Selatan dan Kaur Faisal Mardianto.SH segera selesaikan persoalan masyarakat di dapilnya.
Adapun 5 titik kegiatan menjaring aspirasi masyarakat yakni di Desa Tanggo Raso pino, Desa Padang Beriang, Desa Pasar Pino, Desa Palak Bengkerung Seginim, Desa Durian Seginim.
Berikut Beberapa Usulan yang di Sampai kan Warga didalam Reses 5 titik tersebut:
- Pemasangan Talut Jalan lintas Seginim terletak di Desa Pagar Batu.
- Pemasangan Siring Pasang di Depan Rumah Sepanjang Desa Seginim dan Desa Pagar Batu.
- Pembangunan Jalan Sentra Produksi Menuju Matai.
- Menaikkan Harga Buah Sawit.
- Pembangunan Siring Irigasi Persawahan.
Mendengar keluhan masyarakat di dapilnya tersebut Anggota DPRD Provinsi Paisal Mardianto.SH berjanji akan membawa persoalan ini ke tingkat Provinsi sesuai dengan perannya yang telah diberi amanat oleh masyarakat sebagai wakil rakyat di gedung DPR.
“Saya Ucapkan terimakasih Kepada Masyarakat yang telah hadir dalam acara Reses ini apa-apa usulan warga akan saya salurkan dan akan saya kawal dan jelang pelaksanaannya oleh pemerintahan nanti,” Pungkasnya
Disisi lain pada saat Reses di Durian Seginim Pjs Kepala Desa Mustadin mengapresiasi atas kedatangan Paisal Mardianto.SH menurutnya disamping mendapatkan kesempatan bersilaturahmi juga bisa menitipkan harapan kepada wakil mereka di parlemen tingkat Provinsi Bengkulu ini.
“Reses ini adalah moment yang tepat untuk menyampaikan aspirasi atau usulan pembangunan kepada Anggota DPRD yang menggelar reses sekarang ini supaya usulan tersebut dapat di sampaikan oleh DPRD saat musyawarah paripurna pembangunan,”
Turut hadir dalam acara tersebut adalah Pjs Durian Seginim Mustadin,Ketua BPD Rudiantono Beserta Anggota,Toko Masyarakat,Toko Agama dan Seluruh Elemen Masyarakat Desa Durian Seginim Dan Desa Dusun Baru.