Bupati dan Wakil Bupati Lebong Kopli dan Fakrurrozi Gelar Acara Syukuran Bersama Masyarakat Lebong

Lebong, SentralNews.com – Terpilihnya pasangan Kopli Ansori dan Fakrurrozi dan usai dilantik sebagai Bupati dan Wakil Bupati Kabupaten Lebong, sebagai wujud syukur pasangan ini adakan acara syukuran dengan mengundang para simpatisan, pendukung dan seluruh masyarakat Lebong dirumah Dinas Bupati dan masih memperhatikan Protokol kesehatan tang ketat, Minggu (21 / 03/2021).

Dalam krisisnya Kopli Ansori berharap momen ini dijadikan pemersatu yang sebelumya sempat terkotak-kotak yang disebabkan oleh pilkada, dan ia juga berharap untuk selanjutnya selalu bersama-sama berangkulan, in dan bersinergi dalam mewujudkan lebong bahagia dan sejahtera.

“Kami meminta dukungan dari berbagai pihak agar amanah yang kami emban ini dapat dijalankan secara maksimal untuk mewujudkan Lebong Bahagia dan Sejahtera, dan kami akan bekerja dengan keras untuk memberikan pelayanan yang terbaik dalam melayani masyarakat”, ujar Kopli.

Sementara itu Ketua Tim Pemenangan, Azman Dolan yang juga anggota DPRD Kabupaten Lebong dari Fraksi Partai Demokrat, di dalam bahasanya, Memohon do’a restu dan dukungan masyarakat Lebong guna membantu Bupati dan Wakil Bupati terpilih dalam mewujudkan Visi dan Misinya pada saat kampanye kemaren mewujudkan Lebong Bahagia dan sejahtera.

“Alhamdulillah pilkada sudah usai, saya mengucapkam terimakasih kepada semua pihak yang telah mendukung sehingga terpilihnya pak Kopli sebagai Bupati Lebong, baik dukungan tim, masyarakat maupun penyelenggara pemilu yang bekerja maksimal mensukseskan pilkada lebong yang aman, tertib dan berjalan sesuai dengan harapan”. Segala perbedaan yang pernah terjadi saat pilkada marilah kita lupakan dan mari berjabat tangan untuk Lebong lebih baik lagi ”, demikian Azman. (Adv)