Kalimantan Utara, sentralnews.com – Wali Kota Tarakan, dr. H. Khairul, M.Kes., menghadiri acara Hari Pers Nasional tepatnya tanggal 9 Februari dan bertepatan dengan hari ulang tahun Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) yang ke 76 tahun di Gedung Lubung Kantor Walikota Tarakan.
Acara Hari Pers Nasional di selenggarakan oleh Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Kota Tarakan, turut hadir Ketua PWI Kota Tarakan Andi. M.Rizal, Kapolres Kota Tarakan, Bank Indonesia Kalimantan Utara, Komandan Lantamal 13 Kota Tarakan yang mewakili, Komandan Lanut Kota Tarakan, Perwakilan BI Perwakilan Kalimantan Utara, Kepala BPK Provinsi Kalimantan Utara, dan Pimpinan atau Direktur Media Sekota Tarakan dan Insan Pers, baik itu mewakili dari RRI, Radar Tarakan, Benuanta dan media lainya.
Dalam sambutnya Walikota Tarakan mengucapkan selamat atas peringatan Hari Pers Nasional (HPN) Tahun 2022. Saya berharap media massa dapat menjaga nilai-nilai utama jurnalistik sembari terus berinovasi agar tidak terkikis oleh perubahan zaman.
“Memang tidak mudah, tapi saya yakin insan pers nasional kita mampu menghadirkan terobosan-terobosan positif yang dicatat sejarah,” kata Khairul Rabu (9/2/2022).
Kemudian, ia juga berpesan agar pers Indonesia semakin adaptif dan tangguh menghadapi perubahan zaman.
Terima Kasih Insan Pers sudah membangun Harapan di Masa Pandemi dengan tetap menjaga protocol kesehatan yang sudah di anjurkan pemerintah dan menangkal berita hoax.Sekali lagi saya mengapresiasi kerja-kerja jurnalistik yang dinilainya mendukung upaya mencerdaskan bangsa. Sebab memandang, media massa berperan penting dalam membangun pola pikir dan sikap masyarakat.
“Saya juga berpesan kepada seluruh insan pers atau jurnalistik teruslah berkontribusi dalam mencerdaskan kehidupan bangsa melalui informasi-informasi yang tepercaya dan berkualitas,” tentu menegaskan komitmen Pemerintah Kota Tarakan untuk menjamin kemerdekaan pers serta Mengapresiasi Kerja Jurnalistik Mendukung Mencerdaskan Bangsa.
Apalagi pers merupakan pilar keempat demokrasi sehingga peran serta pers harus diperkuat, Untuk itu, ia pun berharap insan pers dapat senantiasa meningkatkan kompetensi diri serta terus memegang teguh kode etik jurnalistik.
Lanjut dikatakan Walikota, kami sangat senang PWI Kota Tarakan sudah mengajarkan akan pengetahuan tentang pers atau jurnalistik, baik pelajar dan mahasiswa sekolah dengan lembaga pendidikan, media massa adalah salah satu institusi strategis dalam pembangunan karakter bangsa.
Ia menambahkan, media massa juga menjadi salah satu sumber belajar penting yang memperkaya ekosistem pendidikan nasional, khususnya di era informasi seperti saat ini,
“Produk-produk jurnalistik menjadi salah satu materi belajar yang memperkaya pengalaman belajar peserta didik maupun para pendidik. Misalnya, sebuah artikel bisa memantik diskusi yang melatih kemampuan berpikir kritis dan kreatif,”.
Insan pers dengan insan pendidikan nasional semakin diperkuat untuk mengakselerasi terwujudnya sumber daya manusia (SDM) unggul Indonesia. Selain itu, ia pun mengajak insan pers nasional untuk bersama-sama mewujudkan Merdeka Belajar.
Dan satu hal terpenting Insan Pers atau Jurnalistik dalam pembuatan berita bisa berimbang dan bertanggung jawab, karena itu perlu adanya kelayakan insan pers berkompontensi misalkan sudah UKW, kami berharap PWI bisa membina insan yang sudah terdaftar, kemajuan bangsa dan negara terletak pada tulisan yang di sampaikan. (as)