Tingkatkan Hasil Pertanian Sawah Pemkap BS Dukung Program Kodim

Bengkulu Selatan, Sentralnews.com – Demi meningkatkan hasil pertanian sawah di Bengkulu Selatan, Kodim 0408 bersama dengan Pemerintah Daerah mengupayakan optimalisasi lahan rawa untuk menjadi lahan produktif, dengan harapan dapat mendongkrak indeks pertanaman pertanian di Kabupaten Bengkulu Selatan.

Upaya pemanfaatan dan perluasan lahan persawahan di Bengkulu Selatan dilakukan melalui optimasi lahan rawa yang hari ini secara simbolis dilaunching di ataran sawah Ipuh Desa Ganjuh Kecamatan Pino, Kamis (16/6/22).

Sekretaris Daerah Bengkulu Selatan Sukarni, SP, M.Si bersama dengan Plt Kadis Pertanian, Kapolsek Pino, Camat Pino, Kades Desa Sebilo serta warga desa Sebilo dan Ganjuh turut hadir dalam kegiatan ini.

Program optimasi lahan rawa ini disampaikan Dandim 0408 Bengkulu Selatan Letkol Inf. Aswin Suladi dilaksanakan serentak di lima Kabupaten dalam Provinsi Bengkulu yaitu Bengkulu Selatan, Kota Bengkulu, Bengkulu Tengah, Seluma dan Muko-Muko .

Untuk dikabupaten Bengkulu Selatan dilakukan di empat titik yaitu Desa Ganjuh, Sebilo,Darat Sawah dan Darat Sawah Ulu.

Dilanjutkan Dandim, Peluncuran program ini ditandai dengan peletakan batu pertama galian irigasi di ataran sawah Ganjuh, pembangunan irigasi sepanjang 2 Km dalam rangka optimalisasi area persawahan Desa Sebilo, pembuatan jalan sentra produksi di Desa Darat Sawah Seginim, dan galian irigasi di Desa Darat Sawah Ulu.

Sekretaris Daerah Sukarni menyampaikan bahwa konteks pelaksanaan pembangunan tidak bisa dilaksanakan hanya dengan mengandalkan satu komponen saja, maka kepentingan akan kolaborasi dan saling membantu akan sangat diperlukan dari semua stakeholder.

“Kami selaku pemerintah Daerah sangat mengapresiasi kegiatan yang dikomandoi Kodim 0408 ini. Inilah perwujudan sinergitas kita dalam membangun Bengkulu Selatan” tutup Sukarni dalam sambutannya. [ADV]