Bengkulu, SentralNews.com – Ketua DPRD Kabupaten Kepahiang Windra Purnawan, SP. hadiri pembukaan dan ikut melakukan pelepasan Offroaders Event Trail Kabupaten Kepahiang X-Track#2, yang digelar di Jalan SPP BBI Kelobak Kepahiang pada Sabtu, (03/12/2022).
Event Trail ini diselenggarakan oleh komunitas Trail Adventure Club Kepahiang (TRACK) dan didukung Pemerintah Daerah dalam rangka turut memeriahkan Hari Ulang Tahun Ke-19 Kabupaten Kepahiang yang jatuh pada tanggal 07 Januari 2023 nanti. Diikuti oleh 450 offroader yang berasal dari seluruh Kabupaten/Kota Provinsi Bengkulu, Provinsi Jambi hingga kabupaten/kota Provinsi Sumatera Selatan.
Pelaksanaan trail dimulai di Jalan SPP BBI Kelobak Kepahiang kemudian menjelajahi rute yang telah disiapkan, mulai dari Ringroad – Desa Tebat Monok – Desa Kandang – Desa Bayung – Desa Air Pesi – Desa Temdak – Desa Karang Tengah – Desa Karang Endah – Kabawetan – jalan Peda KTN – hingga kembali finish di lokasi awal.
Bupati Kepahiang Dr. Ir. Hidayattullah Sjahid, M.M., IPU dalam sambutannya menyampaikan ucapan terima kasih kepada pihak penyelenggara, sponsor, tamu undangan dan peserta yang ikut memeriahkan kegiatan tersebut. Kemudian beliau berharap dengan mengutamakan keselamatan semoga para offraders dapat berangkat dan kembali dengan selamat.
“Semoga Allah SWT melindungi kita semua hingga acara ini dapat berlangsung dengan aman, tertib dan lancar,” sampai Bupati Kepahiang.
Diketahui dalam kegiatan ini tampak salah satu anggota DPRD Kabupaten Kepahiang Eko Guntoro, S.H. (Ketua Bapemperda) dan juga Danyon Inf. 144 Jaya Yudha Mayor Inf. Eko Budiarto yang ikut berpartisipasi sebagai peserta offroader. Turut menghadiri kegiatan pembukaan Event Trail Wakil Bupati Kepahiang H. Zurdi Nata, S.IP., Kapolres Kepahiang AKBP Yana Supriatna, S.IK., M.Si, Wakil Kapolres Kepahiang Kompol Andi Kadesma, Danramil Kepahiang Kapten Inf. Retno Suwarno, Kepala Bank Bengkulu Cabang Kepahiang Hendry Hardinata beserta tamu undangan lainnya. (Adv)