KENDAL,SentralNews.Com – Menjelang perayaan Natal dan Tahun Baru merupakan hal yang rutin dialami tiap tahun. Sehingga sudah sewajarnya pemerintah siap dalam memberikan rasa aman dan nyaman bagi masyarakat. Bukti kesiapan tersebut dengan dilaksanakannya Apel Gelar Pasukan Operasi Lilin Candi 2022, Wakil Bupati Kendal H Windu Suko Basuki SH ikut serta dalam Apel Gelar Pasukan Operasi Lilin Candi 2022 yang dilaksanakan di halaman depan Mapolres Kendal, Kamis (22/12/2022).
Bertindak sebagai Inspektur upacara Kapolres Kendal AKBP Jamal Alam H SH SIK MSi dengan dihadiri pada Apel Gelar Pasukan tersebut, Wakil Bupati Kendal H Windu Suko Basuki SH, Dandim 0715 Kendal Letkol Inf Misael Marthen Henry Poli, PJU Polres Kendal, jajaran Forkompimda Kabupaten Kendal dan Polsek Jajaran.
Pada kesempatan tersebut Kapolres Kendal AKBP Jamal Alam H selaku Inspektur Upacara menyampaikan apel gelar pasukan tersebut merupakan bentuk pengecekan kesiapan personel maupun sarana prasarana sehingga Natal 2022 dan tahun baru 2023 bisa berjalan kondusif.
“Operasi lilin candi 2022 ini terdiri dari 166.322 personel yang ditempatkan pada 1845 pos pengamanan, 695 pos pelayanan, 89 pos terpadu guna mengamankan 52636 obyek karena pada pengamanan Nataru ini terdapat berbagai potensi gangguan yang harus diwaspadai dan kita harus tetap waspada juga terhadap potensi terjadinya lonjakan Covid 19″, jelas AKBP Jamal Alam.
Lebih lanjut Kapolres menyatakan bahwa jajaran Polri akan bertindak yang tepat, efektif, dan efisien dalam mengatasi berbagai potensi gangguan yang ada, sesuai dengan karakteristik kerawanan pada masing-masing wilayah.
“Polri menyelenggarakan Operasi Lilin tahun 2022 yang akan dilaksanakan selama 10 hari, mulai dari tanggal 23 Desember 2022 sampai dengan tanggal 2 Januari 2023, dengan mengedepankan kegiatan promotif dan preventif secara humanis, serta penegakan hukum secara tegas dan professional,” pungkas AKBP Jamal Alam.
Doni Kurniawan