Ramah Tamah Bersama Pangkogabwilhan I, Gubernur Rohidin: Salah Satu Putra Terbaik Bengkulu

Bengkulu, Sentralnews.com – Kunjungan kerja Panglima Komando Gabungan Wilayah Pertahanan I (Pangkogabwilhan I) Laksamana Madya Irvansyah ke Provinsi Bengkulu, menjadi hal yang istimewa, sekaligus bermakna bagi Bengkulu. Pasalnya, Pangkogabwilhan I sendiri merupakan putra kebanggaan Bengkulu yang saat ini menduduki salah satu jabatan tinggi di TNI Angkatan Laut.

“Ada rasa bangga, karena beliau tidak saja membuat sejarah keberhasilan, orang tua beliau juga merupakan salah satu pendiri Provinsi Bengkulu saat Bengkulu menjadi provinsi mandiri, dipisahkan dari Provinsi Sumatera Selatan sebagai provinsi baru,” sambut Gubernur Bengkulu Rohidin Mersyah saat Ramah Tamah Bersama Dalam Rangka Kunjungan Kerja Pangkogabwilhan I, Selasa (23/5/2023).

Dalam kesempatan ini juga digelar pisah sambut antara Danrem 041 Gamas Bengkulu yang lama Brigjen TNI Achmad Budi Handoyo, kepada Brigjen TNI Rachmad Zulkarnaen, yang sebelumnya menjabat sebagai Tenaga Ahli Pengkaji Madya Bidang Demografi Lemhannas.

Sementara itu kepada Danrem 041 Gamas Bengkulu yang baru Brigjen TNI Rachmad Zulkarnaen, Gubernur Rohidin menyambut dan berharap ke depannya sinergi serta kolaborasi bersama untuk kemajuan Provinsi Bengkulu semakin kuat.

Terkait dengan Kunjungan kerja Panglima Komando Gabungan Wilayah Pertahanan I (Pangkogabwilhan I) Laksamana Madya Irvansyah ke Provinsi Bengkulu, direncanakan besok Pangkogabwilhan I beserta rombongan akan langsung meninjau pulau terluar Bengkulu yakni Pulau Enggano.

(Adv)