5 Film Thailand Dari berbagai Genre

Sentralnews.com – Kesibukan dengan berbagai aktivitas rutinitas sehari-hari tentunya bisa membuat pikiran anda menjadi penat dan jenuh, sehingga hal tersebut bisa berdampak buruk bagi kesehatan anda.

Oleh karena itu, cobalah untuk rehat sebentar dengan menonton film kesayangan anda, seperti film Thailand.
Sebagai rekomendasi, berikut 5 film Thailand dari berbagai genre yang bisa anda tonton:

1. AI Love You
Al Love You bisa menjadi pilihan yang tepat bagi anda yang sedang mencari film Thailand terbaru dengan genre sci-fi-romantis.

Film romantis Thailand ini mengisahkan tentang Dob (ai) yang memprogram dirinya sendiri untuk masuk ke tubuh seorang pria bernama Bobby. Hal ini ia lakukan dengan alasan untuk mengungkapkan perasaan cintanya kepada Lana (Baifern Pimchanok). Namun hal ini justru membuat Lana menjadi bingung, karena ia tidak tahu siapa yang sebenarnya ia cintai, Bobby atau program di tubuhnya.

2. Daeng Phra Khanong
Film horor Thailand terbaru ini mengangkat kisah dari urban legend Thailand, yaitu Mae Mai Nak Prakanong.

Nak dikenal sebagai sosok hantu perempuan di era Raja Rama V. Nak tengah mengandung bayi dan seteah lahir diberi nama Dang. Walapaun dilahirkan dari seorang ibu yang hantu, tetapi sosok Dang berwujud manusia normal, sama seperti anak-anak pada umumnya. Lantaran ingin memiliki teman, Dang pun mencoba mendekati manusia. Namun orang-orang pada ketakutan saat didekati Dang.

3. Love Destinity: The Movie
Love Destinity: The Movie bisa menjadi pilihan yang tepat untuk ditonton, terutama bagi anda penggemar drama berjudul Love Destinity (2018). Pada versi filmnya ini, alur ceritanya masih seputar kelahiran Karakte dan Det di awal Kerajaan Rattanokosin.

Film romantis Thailand ini dibintangi oleh Pope Thanawat Wattanaputi dan Bella Ranee Campen. Selain itu, film ini juga memiliki sejumlah karakter yang akan diperankan oleh aktor populer Thailand.

4. Spell (2014)
Spell sering disebut sebagai salah satu film semi terbaik Thailand. Film yang satu ini bergenre horor yang dikombinasikan dengan berbagai adegan panas. Sehingga tidak heran, kalau film ini akan membuat penonton ketakutan dan deg-degan lewat adegan hot yang tersaji dalam film ini.

Film ini mengisahkan tentang seseorang yang dirasuki roh wanita hamil dan siap membalaskan dendam atas kematiannya. Dimana, seorang wanita muda (Wanida Termthanaporn) dirasuki roh seorang wanita hamil usai teman masa kecilnya Lek (Pramote Tianchaikerdslip) menggunakan ramuan cinta yang terbuat dari hasil bakaran dagu wanita hamil yang mati.

5. Timeline
Film yang diperankan oleh Jirayu ini mengisahkan tentang seorang gadis bernama June yang jatuh cinta pada Tan. Mereka berjumpa pertamakali ketika ospek di kampusnya.

Dalam acara ospek, mereka berdua sama sama dikerjai oleh seniornya untuk menari di hadapan banyak orang. Tan yang dikenal sebagai sosok lelaki pendiam terbawa arus oleh June dengan tidak segan-segan mereka berdua menari di depan banak orang.

Sejak itulah June ada hati pada Tan. Ia sadar dengan perasaan yang menyukai Tan dan mencoba untuk membuat Tan juga menyadari hal itu.

Dengan berbagai cara ia lakukan untuk menyampaikan perasaannya itu. Namun sayang ternyata Tan malah mencintai teman baik June. Walau apapun merasa kecewa, June justru berusaha membantu Tan untuk dekat dengan temannya itu.

Film Thailand romantis ini menjadi rekomendasi untuk anda tonton lantaran di dalamnya terdapat pelajaran dari kehidupan June.