Gubernur Rohidin Berikan Motivasi Kepada Siswa SMK

Bengkulu, Sentralnews.com – Gubernur Bengkulu Rohidin Mersyah menegaskan bahwa para lulusan Sekolah Menengah Kejuruan (SMK) saat ini bisa segera mendapatkan pekerjaan atau bahkan menciptakan peluang usaha. Hal ini jika diiringi dengan kemampuan yang berkualitas dan prilaku atau attitude yang bagus.

“Jadi prinsipnya memang dunia kerja saat ini membutuhkan orang yang memiliki kompetensi yang baik, di samping punya sikap dan prilaku yang juga bagus,” ungkap Gubernur Rohidin usai hadir sekaligus membuka resmi Job Fair dan Edu Fair SMKN 1 Kota Bengkulu tahun 2023, di Lapangan SMKN 1 Kota Bengkulu, Senin (30/10).

Lanjut Gubernur Rohidin yang apresiatif terhadap anak muda dan dunia pendidikan ini, di era digital dan terbukanya akses internet yang begitu luas, banyak kesempatan bekerja bisa diciptakan. Kemampuan atau skill yang bagus disertai attitude yang berkualitas jelas sangat dibutuhkan.

“Apalagi di era sekarang kita tidak bisa bersaing biasa-biasa saja, kalau kita memiliki kemampuan yang bagus disertai sikap atau attitude yang bagus, sebenarnya dunia kerja itu terbuka lebar,” imbuhnya.

Dalam kesempatan itu Gubernur Bengkulu ke-10 ini menyambut baik untuk kesekian kalinya SMKN 1 Kota Bengkulu menyelenggarakan Job Fair.

Di mana dalam kegiatan Job Fair dan Edu Fair yang dilaksanakan selama 2 hari ini, juga digelar bazar kewirausahaan dengan melibatkan para pelajar SMKN 1 Kota Bengkulu dan beberapa perusahaan.

“Ini tadi kita juga membuka Kelas Industri SMK bekerja sama dengan salah satu lembaga perbankan. Jadi ini sebuah praktik langsung sehingga anak-anak jurusan akuntansi betul-betul memahami dunia kerja itu seperti apa. Ini sebenarnya yang diinginkan pemerintah, adanya keterhubungan dunia sekolah dengan dunia usaha atau industri secara langsung,” pungkas Gubernur Rohidin.

(Adv)