Wajah Baru di Jajaran Polres Blitar Kota, Kapolres Pimpin Sertijab Pejabat Utama

Blitar, SentralNews.com – Kapolres Blitar Kota, Ajun Komisaris Besar Polisi (AKBP) Titus Yudho Uly, S.I.K., M.Si., memimpin upacara serah terima jabatan (sertijab) sejumlah pejabat utama dan kapolsek jajaran di halaman Mapolres Blitar Kota, Kamis (30/10/2025) pagi.
Kegiatan berlangsung khidmat dan dihadiri oleh seluruh pejabat utama, perwira staf, serta anggota Polres Blitar Kota.

Rotasi jabatan ini berdasarkan Surat Telegram Kapolda Jawa Timur Nomor ST/1278/X/Kep./2025 tertanggal 10 Oktober 2025 tentang pengukuhan, pemberhentian, dan pengangkatan dalam jabatan di lingkungan Polda Jawa Timur. Langkah tersebut merupakan bagian dari penyegaran organisasi untuk meningkatkan efektivitas dan profesionalisme kinerja kepolisian.

Dalam sertijab kali ini, sejumlah pejabat mengalami pergantian posisi, di antaranya:
• KOMPOL Gawik Wahyuti, S.H., dari Kapolsek Udanawu kini menjabat sebagai Pamen Polres Blitar Kota.
• AKP Achmat Rochani, S.H., M.M., sebelumnya Kasat Lantas Polres Bondowoso, kini dipercaya sebagai Kapolsek Udanawu.
• AKP Nanang Budhiarto, S.H., M.H., yang sebelumnya Kasat Samapta Polres Blitar Kota, kini mengemban tugas baru sebagai Kapolsek Gandusari.
• AKP Agus Riyanto, S.E., M.M., dari posisi Danki 2 Dalmas Sipasdal Subditdalmas Ditsamapta Polda Jatim, kini resmi menjabat Kasat Samapta Polres Blitar Kota.
• IPTU Bangun Widodo, S.H., sebelumnya Kasipropam Polres Blitar, kini menempati posisi PS. Kasipropam Polres Blitar Kota.

Dalam amanatnya, AKBP Titus Yudho Uly menegaskan bahwa mutasi jabatan merupakan hal yang wajar dalam tubuh Polri sebagai bagian dari dinamika organisasi. Menurutnya, rotasi ini bertujuan menjaga ritme kerja, memperluas pengalaman personel, dan mendorong peningkatan profesionalisme.

“Mutasi dan rotasi jabatan adalah bagian dari penyegaran organisasi sekaligus pengembangan karier bagi anggota Polri. Ini juga menjadi langkah adaptif menghadapi tantangan tugas yang semakin kompleks. Terima kasih kepada pejabat lama atas dedikasi dan pengabdiannya, serta selamat datang kepada pejabat baru. Segera menyesuaikan diri dan lanjutkan program kerja yang telah berjalan baik,” ujar AKBP Titus Yudho.

Kapolres juga menekankan pentingnya sinergi antar satuan kerja serta peran aktif seluruh kapolsek jajaran dalam menjaga situasi kamtibmas di wilayah hukum Polres Blitar Kota agar tetap aman dan kondusif. Ia berharap, kehadiran pejabat baru membawa semangat segar dalam memberikan pelayanan terbaik bagi masyarakat.

Upacara sertijab ditutup dengan penandatanganan berita acara serah terima jabatan, dilanjutkan ucapan selamat dan jabat tangan dari Kapolres serta pejabat utama kepada para pejabat lama dan baru.
Suasana penuh kekeluargaan dan semangat pengabdian mewarnai momen tersebut, menandai babak baru dalam kepemimpinan Polres Blitar Kota.

Pewarta: Riyon