Bengkulu, Sentralnews.com – Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Partai Gerindra Provinsi Bengkulu gelar Rapat Koordinasi Daerah (Rakorda) bersama seluruh unsur pimpinan Dewan Pimpinan Cabang (DPC) Partai Gerindra se- Provinsi Bengkulu yang dilaksanakan di Hotel Mercure Kota Bengkulu, Sabtu (23/10/2021).
Dalam sambutan Rakorda, Wakil Ketua Umum Partai Gerindra, Susi Marleny Bachsin mengatakan bahwa Rakorda ini salah satu wadah untuk melakukan evaluasi kinerja partai Gerindra. Ditahun 2014 Partai Gerindra mempunyai peningkatan yang luar biasa, yakni memiliki 39 kursi anggota DPRD Kabupaten/Kota dan satu Provinsi serta di DPR RI. Namun, ditahun 2019 ada penurunan. Sebab karena itu, di perlukan adanya Rakerda. Melihat penurunan ini, seharunya DPC-DPC intropeksi dan melihat hal apa kesalahan dan kekurangannya.
“Alhamdulillah di Pilpres kita menang, meskipun ada pengurangan di Kabupaten/Kota dan Provinsi naik satu kursi. Melalui kegiatan ini kita bisa melihat kekompakan kita, kelemahan kita sehingga kita dapat membetulkan,” jelas Susi dihadapan unsur pimpinan partai.
Susi juga menegaskan, untuk ditahun 2024 Gerindra ditargetkan menang, sehingga Susi meminta seluruh unsur pimpinan Partai dan para kader untuk tidak main-main. Susi juga menegaskan, apabila ada yang main-main dan segan untuk menduduki kursi kepengurusan partai, pintu Gerindra terbuka bagi siapa saja yang tidak menginginkan duduk diunsur kepengurusan partai Gerindra.
“Partai Gerindra hanya menginginkan orang-orang yang maksimal, orang-orang yang benar-benar melaksanakan tugasnya menjadikan pemenang ditahun 2024. Loyalitas harus kita jaga, selain loyalitas kita juga harus menjaga komitmen, oleh sebab itu dilakukan Rakorda,” tegas Susi.
Dalam memberikan semangat kepada Kader lainnya, Susi juga mengatakan ditahun 2024 akan menargetkan Partai Gerindra di Provinsi Bengkulu dan menghantarkan Prabowo Subianto ditahun 2024 menjadi Presiden Republik Indonesia. (Ta)