Program Tetap Berjalan, Walikota Terima Penyetoran Deviden Ke Kas Pemkot Dari Perumda Tirta Alam Tarakan

Kalimantan Utara, sentralnews.com – Jumpa pagi 1 Maret 2022 dilingkungan Pemerintah Kota Tarakan di pimpin oleh Walikota Tarakan dr. H. Khairul. M.Kes di damping Wakilnya Effendhi Djuprinto berserta asisten, ASN dan staf di Gedung Serbaguna Kantor Walikota.
Kesempatan ini dimanfaatkan Wali Kota untuk mengapresiasi kinerja jajarannya yang sejauh ini dinilainya sesuai dengan harapan.

Pendapatan asli daerah pada tahun ini pun telah mencapai target, dan tahun 2022 ini Pemkot Tarakan akan meningkatkan target pendapatan untuk memperkuat APBD agar mampu menjalankan pembangunan secara optimal.

Wali Kota juga berpesan agar penggunaan anggaran tetap mempertimbangkan efektivitas dan efisiensi. Pemanfaatan dan pengamanan aset pun menjadi perhatian untuk dimanfaatkan secara produktif, Dalam hal penanganan Covid-19, disampaikan Wali Kota capaian vaksinasi telah mencapai 89,35 persen. Ia pun mengapresiasi semua pihak yang telah membantu percepatan vaksinasi di Kota Tarakan.

Namun Walikota Tarakan Akui saat ini program pokok sedang berjalan, Walikota Tarakan sebut penanganan banjir yang tak masuk dalam program tetap akan dianggarkan. Hari ini tepat tiga tahun masa kepemimpinan pasangan dr. H. Khairul, M.Kes. dan Effendhi Djuprianto sebagai Wali Kota dan Wakil Wali Kota Tarakan periode 2019-2024.

Setiap tahunnya, Wali Kota Tarakan melakukan refleksi kinerja kepemimpinan yang sudah berjalan. Tak terasa sudah memasuki tahun ketiga.

“Kami melakukan refleksi melihat ke belakang selama setahun apa yang sudah dilakukan. Ini sudah mau masuk tahun ke empat dari masa pemerintahn ini,” ungkap Khairul.

Pogram kami adalah agar rencana RPJMD dan 16 program unggulan yang sudah dijanjikan. Hasil evaluasi, baik target di RPJMD dan 16 program pokok diakui Khairul semua sudah berjalan. Bahkan ada yang sesuai target awal misalnya di bidang pendidikan, beasiswa untuk anak tidak mampu yang melampaui target. Kemudian siswa berprestasi sesuai jumlahnya setiap tahun selalu bertambah karena ada perluasan.

“Total terakhir tahun 2021 kemarin 4.272 pelajar SD, SMP, MI dan MTs dan pondok pesantren yang diberikan beasiswa baik berprestasi dan afirmasi. Anak tidak mampu sekitar 1.000 orang,” selanjutnya, di bidang kesehatan sejak awal mengoperasionalkan rumah sakit, program one call one number dan dengan adanya RSUKT saat ini sangat membantu penanganan pandemic Covid-19.

“Kalau tidak ada RSUKT, tentu akan sangat kewalahan hadapi pandemi. Ini bagian saya kira di tengah kesulitan, apa yang kita resmikan di tahun sebelumnya bermanfaat untuk pandemic,” jelasnya.

Kemudian ketiga, dana RT sejak 2020 sudah berjalan dengan anggaran digelontorkan mulai Rp 50 juta sampai Rp 200 juta dan sudah terlaksana 2020. “Bahkan ada di atas Rp 200 juta,” selain itu PDAM pemasangan gratis Melampaui target 139 persen dari yang ditargetkan pemasangan gratis sambungan rumah tangga.

“Cakupannya 93 persen masyarakat sudah menikmati air bersih. Sektor hulu diperbaiki ada Embung Indulung kita kerjakan kemudian penyambungan pipa Indulung ke Binalatung dan IPA Bengawan dan Pantai Amal dan reservoir di Binalatung termasuk long storage memperpenjang dan memperlebar daya tampung sungai yang mengalir masuk ke embung sudah dilakukan di 2021 sudah selesai, mudahan bisa bantu atasi persoalan air bersih,” harapnya.

Saya juga mengucapkan terimakasih kepada Perumda Air Minum Tirta Alam Tarakan pada hari ini tepatnya 1 Maret 2022 telah memenuhi kometmennya untuk menyetor kepada Pemerintah kota Tarakan sebesar Rp. 8.164.910.721, penyerahan ini langsung di berikan oleh Direktur Perumda Tirta Alam Tarakan Iwan Setiawan dan jajarannya di gedung Serbaguna Kantor Wali Kota Tarakan. (1/3/2022)

Dr. H. Khairul M. Kes menjelaskan ini sesuai aturan, salah satu perumda milik Pemkot Tarakan ini wajib menyetorkan 55 persen dari laba yang diperolehnya ke kas daerah. Keuntungan Perumda Tirta Alam Tarakan sebelum penyusutan yang diperoleh tahun 2021 sekira Rp 14 miliar lebih. Ujarnya. (asp)