KENDAL, SentralNews.Com – Guna mengantisipasi gangguan kamtibmas dan mewujudkan situasi yang kondusif menjelang Nataru, Polsek Pageruyung melaksanakan patroli KRYD (Kegiatan Rutin Yang Ditingkatkan) di wilayah Kecamatan Pageruyung, Minggu (18/12/2022).
Kegiatan patroli dipimpin langsung oleh Kapolsek Pageruyung AKP Teguh Prijanto dengan rute dari Mapolsek Pageruyung kemudian ke obyek-obyek vital dan tempat-tempat rawan kejahatan. Antara lain Gereja, Perkebunan karet, Indomart/ Alfamart, Pertashop, Perbankan dan pemukiman penduduk.
Kapolsek Pageruyung AKP Teguh Prijanto mengatakan, Kegiatan KRYD Patroli seperti ini rutin dilaksanakan oleh personil Polsek Pageruyung guna menjaga dan memelihara situasi Kamtibmas agar tetap aman kondusif menjelang Nataru.
“Patroli KRYD kami lakukan dalam rangka antisipasi gangguan kamtibmas dan tindak kejahatan konvensional C3 menjelang Nataru di wilayah hukum Polsek Pageruyung, Ini tentunya dalam rangka memberikan rasa nyaman dan aman kepada masyarakat,” jelasnya.
AKP Teguh Prijanto juga menghimbau kepada Warga agar turut serta berperan aktif dalam menjaga serta memelihara kamtibmas di lingkungannya.
“Saya harap peran serta semua pihak ikut membanu tugas kepolisian dalam menjaga kondusifitas wilayah. Sehingga terciptanya kamtibmas di wilayah hukum Polsek Pageruyung,” tuturnya.
Doni Kurniawan