Mukomuko,SentralNews.com – Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kabupaten Mukomuko menargetkan Program Unggulan Visi Misi Bupati dan Wakil Bupati (Sapuan-Wasri), Khususnya Seragam sekolah Gratis terealisasi saat memasuki tahun ajaran baru mendatang.
“Program seragam gratis ini tetap dilanjutkan tahun ini. Kita sedang persiapkan segala sesuatunya,” kata Kepala Disdikbud Kabupaten Mukomuko, Epi Mardiani, S.Pd melalui Kepala Bidang Pendidikan Dasar, Ramon Hosky, ST. Ketika dikonfirmasi Sentralnews com melalui pesan WhatsApp, Sabtu (24/03/2023).
Sebelumnya, Bupati Mukomuko, H.Sapuan meminta instansi terkait untuk mempersiapkan baju seragam sekolah guna dibagikan secara gratis kepada sebanyak 5.870 siswa SD dan SMP di daerah ini tahun 2022. dengan dana sebesar Rp2,7 miliar yang bersumber dari APBD untuk membeli sebanyak 5.870 paket seragam bagi 5.870 pelajar SD dan SMP yang tersebar.
Kali ini memasuki tahun ajaran baru 2023, Pemerintah Mukomuko menganggarkan sebesar Rp. 1,8 miliar melalui APBD tahun 2023.
Sementara itu, Ramon belum merincikan jenis
seragam apa saja berikut siswa yang menjadi
sasaran pembagian seragam gratis.
“Nanti kita pelajari dulu, karena pagu anggaran
saat ini berbeda jauh dari tahun kemarin” kata Ramon.
Ramon menambahkan, Pihaknya akan memberbaiki segala hal pelayanan publik dunia pendidikan di Mukomuko.
“Kami dari Dinas Didikbud juga ibaratnya baru memperbaiki dari segala hal dan segala bidang terkait pelayanan publik. Sehingga kedepannya
akan lebih baik lagi dan tentu sistem keterbukaan publik tetap kami utamakan”pungkasnya. (Adv)