BENGKULU– Konstestasi politik pada Pilkada 2020 mendatang agaknya akan dihujani pertarungan sengit. Pasalnya, Pilgub (Pemilihan Gubernur) mendatang diwarnai politikus yang sudah memiliki nama dihati masyarakat.
Sebut saja Rio Cappela Rio Capella, SH, MH yang figurny sudah tidak asing lagi bagi masyarakat Provinsi Bengkulu. Politikus yang berhasil merintis karier politiknya dari bawah hingga bisa mencapai ke nasional dan bahkan sukses membuat partai politik ini telah mendaftar sebagai Calon Gubernur Bengkulu melalui Partai Golkar.
“Saya mendaftar dan mengembalikan berkas ke Partai Golkar ini karena saya menilai partai Golkar adalah partai yang cukup berpengalaman dalam berpolitik, baik di daerah maupun nasional,”Kata Rio usai mengembalikan berkas di Sekretariat DPD I Golkar Provinsi Bengkulu, Sabtu (26/10).
Rio menegaskan, dirinya tidak akan maju sebagai Cagub dengan jalur independen atau perseorangan.
“Sebagai seorang yang pernah membuat partai, saya tidak akan mungkin meninggalkan partai dan maju lewat jalur perseorangan atau jalur independent, sebagai seorang politisi tentu itu adalah bunuh diri, jika tidak menggunakan jalur partai,” tutur Rio.
Selain ke DPD Golkar, ia akan melanjutkan mendaftar melalui Partai PAN, Perindo, PPP dan PKS.
“Kita sudah susun jadwal ke partai politik hari ini, pertama ke Golkar, Lalu ke PAN, Perindo, PPP dan terakhir ke PKS,” ungkapnya.
Optimis maju Pilgub, Rio Capella mengaku siap membangun Provinsi Bengkulu menjadi lebih baik tentunya dengan segudang pengalaman yang dimilikinya.
“Saya siap maksimal untuk membangun Bengkulu dan peluang itu ada, makanya saya siap untuk mencalonkan diri sebagai salah seorang calon Gubernur Bengkulu, bukan sebagai Calon Wakil Gubernur, namun sebagai calon Gubernur Bengkulu, hanya saja semuanya diserahkan kepada rakyat Bengkulu,” tutupnya.