Walikota Tutup MTQ ke-53 Tingkat Kota Tanjung Balai, Kecamatan Teluk Nibung Juara Umum

Tanjung Balai, Sentralnews.com – Kafilah Kecamatan Teluk Nibung tampil sebagai juara umum Musabaqah Tilawatil Quran Nasional (MTQN) Ke-53 Tingkat Kota Tanjungbalai Tahun 2021. Penyerahan hadiah kepada juara umum dilakukan Wali Kota Tanjungbalai H.M Syahrial, pada acara penutupan MTQN tersebut di Masjid Raya Sultan Ahmadsyah, Tanjungbalai, Jum’at (19/03/2021).

Dalam sambutannya saat menutup pagelaran MTQN tersebut mengatakan, MTQN merupakan salah satu sarana yang paling efektif bagi umat Islam untuk berinteraksi dengan Al Qur’an. Hal ini, menurutnya, jelas terlihat ketika peserta membaca Al-Qur’an dengan seni dan suara yang merdu, menghapal, memahami, menulis, dan menyampaikan syarahan-nya. “Karena itu, interaksi seperti ini perlu dikembangkan terus menerus,” ujarnya.

Saya berterimakasih kepada seluruh panitia pelaksana, karena telah bekerja dengan baik sehingga pelaksanaan MTQN Ke-53 tingkat Kota Tanjungbalai berjalan dengan baik. Semoga kegiatan ini menjadi pembelajaran buat kita kedepannya agar menjadi koreksi akan apa yang belum baik untuk diperbaiki dan ditingkatkan pada pelaksanaannya untuk tahun depan, harapnya

Saya juga mengucapkan selamat kepada para pemenang, yang terpenting adalah persiapkan diri kembali untuk belajar lebih giat lagi dalam mengikuti event yang lebih tinggi lagi yakni pelaksanaan MTQN tingkat Propinsi Sumut pada awal bulan april mendatang di Kota Medan. Kepada yang belum berhasil untuk bersabarlah dan teruslah belajar, pahami kekurangan, gigihlah karena hasil tidak akan pernah menyalahi usaha.

“Teruslah belajar dan jangan lupa untuk berbakti kepada orangtua dan guru, jangan malu untuk bertanya agar mendapatkan hasil yang lebih baik,” ungkap Wali Kota H.M Syahrial 18 Maret 2021.

Selanjutnya Wali Kota H.M Syahrial mengingatkan kembali kepada masyarakat di masa pandemi covid-19 untuk tetap menerapkan protokol kesehatan dengan menjaga kesehatan dan kebersihan diri dan lingkungan kita, pungkas Wali Kota H.M Syahrial

Pada penutupan pelaksanaan MTQN Ke-53 juga dilaksanakan peringatan Isra Mi’raj Rasulullah SAW tahun 1442 H, tausyiah disampaikan oleh Nurul Ihsan. (hy)

12 COMMENTS

  1. Hi there, just became alert to your blog through Google, and found that it’s truly
    informative. I’m going to watch out for brussels.
    I’ll appreciate if you continue this in future. Many
    people will be benefited from your writing. Cheers!

  2. I’m amazed, I must say. Seldom do I encounter a blog that’s both equally educative and interesting, and without a doubt, you’ve hit the nail on the head. The problem is something not enough men and women are speaking intelligently about. I’m very happy that I stumbled across this in my hunt for something concerning this.

  3. You made some good points there. I looked on the internet to find out more about the issue and found most individuals will go along with your views on this web site.

  4. Hi there! I could have sworn I’ve been to this website before but after looking at many of the articles I realized it’s new to me. Anyhow, I’m definitely delighted I discovered it and I’ll be book-marking it and checking back regularly!

  5. I absolutely love your website.. Excellent colors & theme. Did you make this web site yourself? Please reply back as I’m planning to create my own site and want to find out where you got this from or what the theme is named. Cheers!

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here