Bengkulu Tengah, Sentralnews.com – Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Provinsi Bengkulu bersama TNI beserta perangkat desa langsung meninjau titik lokasih jembatan yang putus di Desa Paku Haji, Kecamatan Pondok Kubang, Kabupaten Bengkulu Tengah, pada Jumat sore (30/09/2022) saat dilintasi mobil Dum Truck.
Kepala Dinas BPBD Provinsi Bengkulu, Jaduliwan mengatakan jembatan sepanjang kurang lebih 38 meter memang sudah lama dan juga sering terjadi banjir (sehingga menyebabkan kemungkinan membuat jembatan tersebut sudah dimakan usia). Maka ini akan segera kita tanggulangi dengan menarik mobil tersebut dan memperbaiki jembatannya.
“Jembatan sepanjang 38 meter tersebut memang sudah lama dan sering terjadi banjir, maka tentunya harapan kami kejadian ini bisa cepat kita tanggulangi dengan mobil ditarik dan jembatannya kita (perbaiki) dan menurut keterangan kepala desa akan ada musyawarah antara pemilik mobil dengan masyarakat desa.” Jelasnya, Sabtu (01/10/2022).
Atas peristiwan ini, Jaduliwan mengaja seluruh elemen masyarakat TNI/Polri ikut membantu dalam mengevakuasi mobil. Dan menurut keterangan dari Kepala Desa saat kejadian, bahwa ada 2 mobil yang sedang melintas dengan mutan material melintas secara bersamaan, karena tak sanggup menahan beban maka terjadilah peristiwa jembatan putus.
“Dengan kejian ini kita meminta kepada elemen masyarakat TNI/Polri membantu mengevakuasi dan tentu harapan kami terpokus kepada Pak Kades bisa diselesaikan (antara pemilik mobil dan masyarakat pengguna jembatan). Dan menurut informasi mobil ini serentak dengan muatan material (maka terjadilah jembatan putus).” Jelasnya. [ADV
Terbitan pada tanggal 10/12/2022