Bengkulu, Sentralnews.com – Kepengurusan Partai Gerakan Indonesia Raya (Gerindra) Provinsi Bengkulu mendaftarkan 45 bakal calon anggota legislative (bacaleg) tingkat provinsi ke Komisi Pemilihan Umum (KPU) Provinsi Bengkulu pada Sabtu, (13/5/2023) siang.
Dalam pendaftaran partai besutan Prabowo Subianto di Bengkulu ini terlihat berbeda, dengan diantarkan “Gatot Kaca” dan pengurus Purnawirawan Pejuang Indonesia Raya (PPIR), dibawah komando Suharto bersama Sekretaris Randy Marta, dan Bendahara Agus Riyadi, serta pengurus partai diterima jajaran KPU Provinsi, dan disaksikan pihak Bawaslu Provinsi Bengkulu.
Seusai menyerahkan berkas dokumen pencalegkan, Ketua DPD Partai Gerindra Provinsi Bengkulu Suharto, dengan didampingi pengurus, para bacaleg, kader dan simpatisan partai menyampaikan, Partai Gerindra Bengkulu berbeda dan banyak mendapatkan tambahan kader baru dan secara bergotong royong bersama-sama, target kemenangan akan bisa dicapai dalam Pemilu tahun 2024 mendatang, serta menghantarkan Ketua Umum sekaligus Dewan Pembina Prabowo Subianto sebagai Presiden.
“Jika hasil Pemilu Legislatif (Pileg), Gerindra selalu mendapatkan kursi Wakil Ketua DPRD Provinsi, namun dengan mengucap Bismillahirohmannirrohim, akan menduduki kursi Ketua DPRD Provinsi. Begitu juga ditargetkan 80 persen pada tingkatan kabupaten dan kota se Provinsi Bengkulu sebagai Ketua dan Wakil Pimpinan DPRD. Terkhusus juga, Ketum kami Pak Prabowo akan dihantarkan menjadi Presiden RI untuk periode limatahun mendatang,” ujarnya ok
Menurutnya, capaian target yang ingin diraih dalam Pemilu tahun depan tersebut karena masih banyak pekerjaan rumah (PR) pembangunan yang berasal dari aspirasi rakyat Bengkulu belum terealisasi dan perlu diperjuangkan. Apalagi sesuai perintah Ketua Umum (Ketum), dengan komposisi bacaleg mumpuni ditambah keterwakilan perempuan sudah melebihi amanat yang diminta mininmal 30 persen, sudah melebihi, akan melanjutkan perjuangan aspirasi rakyat di lembaga parlemen hingga ke tingkat pusat, sehingga bisa sejahtera.
“Insya Allah, tekad yang bulat dan selalu dekat dengan rakyat, satu kursi DPR RI dari daerah pemilihan (dapil) Provinsi Bengkulu menjadi milik partainya, dapat dipertahankan pada Pemilu kali ini. Mengingat ada nama Susi Marleny Bachsin, Iqbal Bastari, Emilia Puspita (Ita Djamil), Yulia Susanti dan Ikhwan Yunus,” seru Suharto.
Sementara itu, Ketua KPU Provinsi Bengkulu Irwan Saputra mengatakan, hingga hari ketigabelas ini, parpol yang sudah mendaftarkan bacalegnya sebanyak 9 parpol, yaitu, Gerindra, PPP, Golkar, Hanura, PAN, Nasdem, PSI, PDIP dan PKS.
Hanya saja setelah ini, masih ada lagi yakni, PBB, Perindo, PKB dan Demokrat.
“Masih ada besok, terakhir pendaftaran bacaleg parpol dan balon DPD RI, karena hari ini juga ada satu balon mendaftar yaitu, Def Tri dan tinggal satu balon masuk verifikasi factual belum mendaftar, ialah, Adrian Wahyudi,” jelas Irwan.
Sebelumnya, ada 10 balon DPD RI dari dapil Provinsi Bengkulu mendaftarkan diri, adalah, Destita, Ahmad Kanedi, Rahimandani, Imron Rosadi, Leni Haryati John Latief, Sultan Bahtiar Najamudin, Edi Agusdin, Abdul Haris, Elisa Emasari dan Patrice Rio Capella.
Sumber: RRI.com