Bertandang ke UIN Fatmawati Soekarno Bengkulu, Dempo: Tekankan Menciptakan Lapangan Kerja dan Menjadi Enterpreneur

Bengkulu, Sentralnews.com – Ketua Komisi I DPRD Provinsi Bengkulu, Dempo Xler, S.IP, MAP menjadi narasumber dalam kegiatan bimbingan karir Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam (FEBI) Universitas Islam Negeri (UIN) Fatmawati Soekarno Bengkulu dengan tema “Dari FEBI untuk Negeri, Menjadi Alumni yang Mandiri dan Berdedikasi untuk Kemajuan Bangsa dan Negara” pada Kamis (16/11) di Gedung Serba Guna UIN Fatmawati Soekarno Bengkulu.

Dalam paparannya Dempo meminta Lulusan perguruan tinggi dapat menciptakan lapangan kerja atau menjadi enterpreneur, dalam mengatasi sulitnya lapangan pekerjaan.

“Dalam menghadapi realita pasca kuliah, jangan pernah kita termakan doktrin bahwa tamat kuliah itu mesti bekerja atau mencari lapangan pekerjaan. Tapi kita harus berfikir menjadi seorang enterpreneur atau menciptakan lapangan kerja,” sampai Dempo.

Ia menambahkan, agar selalu meningkatkan kemampuan diri sendiri dan percaya diri sendiri agar setiap lulusan perguruan tinggi tidak terlibat KKN atau dapat melawan praktek itu

“Kita mesti mampu melawan hal ini dengan cara apa, dengan kualitas. Kita tidak punya uang kita mesti lawan dengan kualitas, kita nggk punya orang dalam mesti kita lawan dengan skill, Softskill dan Hardskill kita,” tegas Dempo.

(Adv)