HD Minta SMK di Sumsel Sesuaikan Prodi dengan Kebutuhan Lapangan Pekerjaan

Sumatera Selatan Sentralnews.com  –  Gubernur Sumsel H Herman Deru menghadiri Ismuba Education Fair 21 tembus rekor MURI SMK Muhammadiyah 3 Palembang bertema “Mewujudkan Jiwa Yang Taat Dalam Meraih Iman dan Taqwa kepada Allah SWT” di Auditorium Universitas Muhammadiyah Palembang, Kamis (25/3/2021).

 

“Yang saya pesankan agar SMK Muhammadiyah 3 Palembang untuk membuat banyak terobosan baru untuk masyarakat. Sesuaikan prodi dengan kebutuhan terkini agar tidak mencetak pengangguran baru,” tutur HD.

 

Terkait pelaksaan kegiatan ini, Herman Deru mengapresiasi terlaksananya kegiatan ini. Menurutnya tidak mudah mendapatkan rekor MURI yang diberikan sertifikat karena tentunya harus memiliki kelebihan dengan arti paling.

 

Diantara beberapa lomba yang dilaksanakan, HD juga mengapresiasi atas terlaksananya lomba tahfidz, pengembangan tahfidz menjadi salah satu program unggulan Gubernur Herman Deru dengan tidak hanya tergantung pada kuantitas tapi kualitas dan tidak bergantung golongan agama tertentu.

 

Jika kita bicara rumah tahfidz episentrumnya adalah yaitu untuk membentuk budi pekerti. Tidak ada guna ilmu tanpa budi pekerti. Apresiasi kepada muhammadiyah menyeimbangkan ini.

 

“Bahwa kita dengan sendirnya telah membentuk pagar melalui norma-norma antara lain tahfidz, bukan hanya belajar tajwid, membaca Al-Qur’an tapi kita juga harus mengamalkannya,” jelas HD.

 

Dalam kesempatan itu, HD juga memberikan bantuan gubernur Sumsel senilai Rp10 juta kepada SMK Muhammadiyah 3 Palembang

 

Sementara itu, Kepala Sekolah Muhammadiyah 3 Palembang, Ahmad Berlian Ariansyah mengatakan kegiatan ini telah dilaksanakan sejak 20 Maret 2021 hingga 24 Maret dengan puncak acara hari ni, 25 Maret 2021.

 

Turut hadir Asisten III Bidang Administrasi dan Umum, Prof Edwar Juliartha, Kadisdik, H Riza Fahlevi MM, Kadispora Drs. Akhmad Yusuf., M.Si,  Kasatpol PP, H. Aris Saputra, S. Sos, M.Si. (Tim Media Dinas Kominfo Provinsi Sumsel/toeb)