Kelanjutan Jalan Tol Tahap 2, DPRD Provinsi Mengaku Belum Ada Anggaran

Bengkulu, SentralNews.com – Kelanjutan jalan tol sekarang masih dalam tahapan 1, anggota Komisi III DPRD Provinsi Bengkulu Edward Samsi mengaku belum ada anggaran untuk kelanjutan jalan tol tahap 2 dan tahap-tahap selanjutnya.

“Jadi jalan tol itukan rencana dari pemerintah pusat nah informasi hasil ke HK itu tidak ada anggaran untuk tahap ke dua,” ucap Edward, Rabu (16/02/2022).

Edward berharap Gubernur dapat berkomunikasi dengan Kementrian PUPR dan DPR RI mengenai kelanjutan jalan tol tersebut.

“Harapan kita Gubernur bisa melobi mengomunikasikan dengan kementrian PUPR dan DPR RI untuk menganggarkan dan melaksanakan tahap ke dua dan ke tiga sehingga TOL yang sepanjang 97km dari Bengkulu-Lubuk Linggau ini bisa tuntas,” jelasnya.

Mengenai tahapan pertama Edward mengatakan bahwa tahap ini sudah finishing dan diperkirakan selesai dalam dua bulan kedepan.

“Kalau informasi untuk tahap satu sudah masuk ke finishing pemasangan pelapis dan segala macam sudah 90 persen lebih, mudah-mudahan tepat waktu sampai bulan tiga,” demikian Edward. (Adv