Pemprov Bengkulu Luncurkan Safari Ramadhan, Kaur Jadi Destinasi Pertama

Bengkulu, Sentralnews.com – Pemerintah Provinsi Bengkulu akan meluncurkan Safari Ramadhan pada 14 Maret 2024, dengan Kabupaten Kaur sebagai destinasi pertama.

Sekretaris Daerah Provinsi Bengkulu, Isnan Fajri, mengungkapkan hal ini setelah Rapat Persiapan Safari Ramadhan Pemerintah Provinsi Bengkulu Tahun 1445 H/2024 M pada Rabu (6/3) di Ruang Pola Kantor Gubernur.

“Kami telah merencanakan dengan matang bahwa pada tanggal 14 Maret (Safari Ramadhan), Pemerintah Provinsi Bengkulu akan memulai kunjungan ke setiap Kabupaten dan Kota di Bengkulu,” kata Sekda Isnan Fajri.

Isnan menjelaskan bahwa rangkaian Safari Ramadhan tahun ini akan tetap mencakup bazar murah, pembagian santunan kepada kaum dhuafa, dan bantuan lainnya kepada masyarakat seperti tahun sebelumnya.

Selain itu, Isnan mengungkapkan bahwa setiap kegiatan Safari Ramadhan Pemerintah Provinsi Bengkulu di kabupaten dan kota akan dihadiri oleh Gubernur Rohidin Mersyah.

“Gubernur Rohidin berencana untuk hadir dalam setiap kegiatan Safari Ramadhan, kecuali jika ada kegiatan yang mendesak yang menghalangi,” tambah Isnan Fajri.(ADV)